Mendorong Ekonomi Kreatif dan Penguatan Budaya dalam Momen Hari Jadi Lingga 2025
Ihand.id | Lingga – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Lingga, Hj. Feby Sarianty, menghadiri sekaligus membuka secara resmi kegiatan Stand Bazar dan UMKM Semarak Hari Jadi ke-22 Kabupaten Lingga, Senin (17/11/2025).

Acara tahunan ini dipusatkan di Halaman Kantor Bupati Lingga dan menjadi salah satu rangkaian utama perayaan Hari Jadi Kabupaten Lingga Tahun 2025.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Stand Bazar dan UMKM ini merupakan hasil kolaborasi antara Pemerintah Kabupaten Lingga, Dekranasda Lingga, kecamatan se-Kabupaten Lingga, Dinas PTSP, Disperindagkop, serta Bagian Umum.
Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung selama enam hari sebagai ruang promosi dan peningkatan omzet bagi pelaku UMKM lokal.
Dalam sambutannya, Hj. Feby Sarianty menegaskan bahwa peringatan Hari Jadi Kabupaten Lingga tidak hanya dimaknai sebagai kegiatan seremonial, tetapi juga sebagai simbol kebangkitan semangat membangun daerah.
Penulis : Vatawari
Halaman : 1 2 Selanjutnya




























