Monitoring Proyek Pembangunan DAK di Lingga, Rombongan Bappenas RI Disambut Antusias Warga Desa Marok Tua

Avatar photo

- Jurnalis

Rabu, 11 Oktober 2023 - 09:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ihand.id-Rombongan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) RI melakukan Kunjungan kerja ke Desa Marok Tua, Kec. Singkep Barat, Kabupaten Lingga, Selasa (10/10/2023).

Rombongan yang dipimpin oleh Ira Lubis, menjadi momen penting dalam rangka monitoring oleh Peserta Monev DAK Lingga.

Kehadiran rombongan tersebut disambut antusias ratusan warga desa Marok Tua, perangkat desa, BPD, tokoh masyarakat, kepala sekolah, guru beserta para pelajar yang berbaris di sepanjang jalan dan jembatan desa tersebut.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tim Bappenas RI disambut antusias masyarakat Desa Marok Tua, Kec. Singkep Barat (foto: ist)

Ira Lubis didampingi Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Lingga beserta Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Camat Singkep Barat, meninjau langsung progres pembangunan di Desa Marok Tua.

Camat Singkep Barat, Febrizal Taufik menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pemerintahan Desa (Pemdes), Warga Desa Marok Tua dan seluruh kepala sekolah serta para guru dan anak-anak didik, yang telah hadir untuk menyambut kedatangan para rombongan dari pada tim.

Baca Juga:  Sat Reskrim Polres Lingga Salurkan Sembako dari Kapolres untuk Masyarakat Kurang Mampu

Febrizal menuturkan, sambutan ratusan warga ini merupakan bentuk bagi orang Melayu, apabila ada kehadiran tamu-tamu yang penting.

Itu menjadi tradisi secara adat istiadat yang miliki di wilayah kabupaten lingga.

Kunjungan rombongan tim Bappenas RI di Desa Marok Tua (foto: ist)

Camat Singkep Barat juga memberikan apresiasi kepada rombongan dari Kementerian dan instansi terkait.

Dia menekankan pentingnya pembangunan yang dinantikan oleh masyarakat Lingga dan berharap agar diberikan dukungan yang maksimal.

“Saya juga sama Pak Bupati beberapa waktu lalu di sini, mengecek proses kegiatan sampai akhirnya saya diburu oleh Pak Bupati, agar segera siapkan jangan sampai pemerintah sudah memberi kemudahan lalu pekerjaannya asal-asalan.

Harapan terbesar tentu pekerjaan ini betul-betul harus maksimal harus bagus dan berdampak signifikan ke masyarakat,” kata Febrizal Taufik.

Baca Juga:  Turnamen Futsal Open Cup I Desa Marok Kecil: Polsek Dabo Berhasil Singkirkan Macan Kurung Dengan Skor 4:3

Kepala Desa Marok Tua, Nurdin juga berbicara tentang progres pembangunan di desa mereka.

Dia mengungkapkan rasa terima kasih kepada pemerintah yang telah peduli dan mendukung sektor-sektor penting bagi masyarakat, seperti pasokan air bersih.

Nurdin menegaskan komitmen untuk terus bekerja sama dalam memajukan desa mereka.

“Warga setempat terkhususnya kami sangat-sangat berterima kasih, karena diluar dugaan bahwa pemerintah sangat peduli dapat menyalurkan beberapa sektor-sektor yang diperlukan oleh masyarakat begitu terbukti menjadi,” ungkap Nurdin.

Dia menuturkan, pihaknya sama-sama bekerja untuk seluruh kemajuan di Desa Marok Tua.

Di mana, kegiatan pembangunan dan segala macamnya seperti air bersih, terus dikerjakan sebagai bentuk memudahkan bentuk meringankan beban perekonomian buat warga Desa Marok Tua. (yd)

Follow WhatsApp Channel ihand.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sekda Lingga H. Armia Ikuti Senam Sehat dan Sambut Pawai Pendidikan Hari Guru Nasional 2025
Sekda Armia Resmi Tutup Seluruh Rangkaian Peringatan Hari Jadi Kabupaten Lingga 2025
Turnamen Mini Soccer Desa Sekanah Resmi Dibuka: Ketua DPRD Maya Sari Tekankan Pembinaan Atlet Muda dan Persatuan Warga
Perhelatan Kenduri Silat Alam Melayu Warnai Hari Jadi Lingga ke-22: Momentum Menyatukan Jati Diri Budaya Melayu
Wabup Lingga Hadiri “Sembang Stunting” di Posek: Perkuat Kolaborasi Tekan Angka Stunting 2025
Pentas Seni PGRI Meriahkan Malam Hiburan Hari Jadi Kabupaten Lingga ke-22
LMG Sampaikan Ucapan Selamat Hari Jadi Kabupaten Lingga ke-22: Dua Dekade Lebih Menjunjung Budaya dan Membangun Negeri
Asisten Ekonomi Setda Lingga Hadiri Rapat Evaluasi BUMD: Dorong Tata Kelola dan Kontribusi Daerah Lebih Baik
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 23 November 2025 - 15:00 WIB

Sekda Lingga H. Armia Ikuti Senam Sehat dan Sambut Pawai Pendidikan Hari Guru Nasional 2025

Minggu, 23 November 2025 - 14:40 WIB

Sekda Armia Resmi Tutup Seluruh Rangkaian Peringatan Hari Jadi Kabupaten Lingga 2025

Sabtu, 22 November 2025 - 18:42 WIB

Turnamen Mini Soccer Desa Sekanah Resmi Dibuka: Ketua DPRD Maya Sari Tekankan Pembinaan Atlet Muda dan Persatuan Warga

Sabtu, 22 November 2025 - 18:19 WIB

Perhelatan Kenduri Silat Alam Melayu Warnai Hari Jadi Lingga ke-22: Momentum Menyatukan Jati Diri Budaya Melayu

Sabtu, 22 November 2025 - 18:02 WIB

Wabup Lingga Hadiri “Sembang Stunting” di Posek: Perkuat Kolaborasi Tekan Angka Stunting 2025

Berita Terbaru