MTQH ke-X Tingkat Kabupaten Lingga Resmi Digelar - ihand.id | Informasi Harian Andalan Indonesia    

MTQH ke-X Tingkat Kabupaten Lingga Resmi Digelar

 MTQH ke-X Tingkat Kabupaten Lingga Resmi Digelar

Ihand.id – Musabaqoh Tilawatil Quran dan Hadist atau MTQH ke-X tingkat Kabupaten Lingga yang digelar di Desa Penuba Kecamatan Selayar resmi dibuka, Sabtu (2/3/2024).

MTQH yang mengusung tema “kita bumikan Al-Qur’an dalam jiwa mempererat persaudaraan dan kesatuan bangsa ini” diikuti oleh 13 Kecamatan se-Kabupaten Lingga.

Staf Ahli Bidang Kesra Gubernur Kepri, Mahadi Rahman berkesempatan membuka perhelatan Tilawatil Quran tersebut.

Pembukaan MTQ tingkat Kabupaten Lingga ini berlangsung meriah, hal tersebut ditandai dengan suka cita rombongan kafilah atau utusan dari tiap-tiap Kecamatan se-Kabupaten Lingga dengan ciri khasnya masing-masing.

Bupati Lingga M. Nizar mengharapkan peserta dari MTQH tingkat Kabupaten Lingga ini nantinya dapat mewakili Lingga di tingkat Provinsi Kepri di Kota Batam dengan hasil yang lebih maksimal.

“Mudahan-mudahan mencapai target yang kita harapkan tidak meleset, karema kita yakini potensial dari anak-anak Lingga mampu bersaing di tingkat Provinsi Kepri,” katanya.

Bahkan menurut Nizar, anak-anak Lingga senantiasa di utus Provinsi Kepri untuk di tingkat Nasional.

“Karena sudah sering bawa nama Provinsi Kepri anak dari Kabupaten Lingga nasional maupun di internasional,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Lingga M. Nasir menambahkan, ada beberapa target yang perlu dicapai.

“Seperti adanya pencapaian dari jumlah qori-qoriah kita, Alhamdulillah tahun 2024 ini seluruh cabang kita penuhi. Karena selama ini cabang hadist kita tidak bisa ikut dan tahun ini kita ikuti,” bebernya.

Dijelaskannya, untuk target pihaknya tidak berani untuk melangit, namun jika diizinkan di tahun 2024 ini target tersebut dapat lebih naik lagi.

“Ya kalau tahun kemarin kita di posisi ketiga, mudah-mudahan di tahun 2024 ini kita bisa naik,” ungkapnya. (ca)

Baca Juga:  Cuaca Ekstrem Rawan Pohon Tumbang, Polisi Bersama Camat dan Masyarakat Singkep Barat Goro Bersihkan Bahu Jalan

Related post

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *