Ihand.id – Lingga – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Ansar Ahmad, secara resmi mengukuhkan Dewi Kumalasari sebagai Ketua Tim Penggerak PKK (TP-PKK) Provinsi Kepri sekaligus melantik pengurus TP-PKK masa bakti 2025-2030.

Prosesi ini berlangsung di Aula Wan Seri Beni, Dompak, Kantor Gubernur Kepri, Kota Tanjungpinang, pada Selasa (11/03/2025), berdasarkan Keputusan Gubernur Kepri Nomor 367 Tahun 2025.
Acara ini juga disejalankan dengan pelantikan Ketua TP-PKK dan Ketua Tim Pembina Posyandu Kabupaten/Kota se-Provinsi Kepri untuk masa bakti yang sama.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Pelantikan ini dilakukan langsung oleh Dewi Kumalasari, yang kini juga menjabat sebagai Ketua Tim Pembina Posyandu Provinsi Kepri.

Dalam sambutannya, Gubernur Ansar Ahmad menegaskan pentingnya sinergi antara TP-PKK dan Posyandu dalam mendukung program prioritas nasional yang telah dirancang oleh Presiden RI Prabowo Subianto dan Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka.
“Hari ini kita semua berkomitmen untuk tegak lurus dalam mewujudkan Asta Cita presiden dan wakil presiden, yang merupakan penjabaran dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN). Maka dalam setiap penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD), kita harus fokus mensukseskan program ini,” ujar Ansar.
Penulis : Cahyo Aji
Halaman : 1 2 Selanjutnya