Gubernur Ansar Terima Anugerah Baznas Award Tahun 2024

Avatar photo

- Jurnalis

Kamis, 29 Februari 2024 - 22:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ihand.idGubernur Provinsi Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad menerima Anugerah Baznas Award 2024 dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Republik Indonesia. Penghargaan ini diberikan kepada Gubernur Kepri sebagai Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik Tingkat Provinsi.

Anugerah Baznas Award 2024 diserahkan langsung oleh Ketua Baznas RI Prof. Dr. KH. Noor Achmad kepada Gubernur Ansar di Hotel Bidakara Jakarta, Kamis (24/2). Acara ini juga dihadiri dan dibuka oleh Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas yang mewakili Presiden Joko Widodo.

Baca juga: https://ihand.id/asti-anggriyani-duta-sma-provinsi-kepri-2023-dari-smansa-singkep-berikut-cerita-dibalik-suksesnya/

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Usai acara, Gubernur Ansar mengucapkan terima kasih kepada Baznas RI yang telah memberikan penghargaan ini. Ia juga mengapresiasi kinerja Baznas Provinsi Kepri yang telah berkontribusi dalam mensejahterakan masyarakat dan membantu pemerintah dalam upaya pengentasan kemiskinan dan kesejahteraan umat.

Baca Juga:  Disnakertrans Buka Pelatihan dan Sertifikasi Las 3G FCAW di LPK Geweld Batam

“Semoga ke depan program di Baznas Provinsi Kepri semakin ditingkatkan, semakin inovatif, dan semakin memberikan kemaslahatan untuk seluruh umat di Provinsi Kepri,” ujar Gubernur Ansar.

Baca juga: https://ihand.id/upt-puskesmas-dabo-lama-luncurkan-aplikasi-e-puskesmas/

Gubernur Ansar juga menyampaikan harapan dan dukungan kepada Baznas RI untuk terus meningkatkan peran dan fungsi zakat sebagai instrumen ekonomi syariah yang dapat memberdayakan masyarakat dan mengurangi kesenjangan sosial.

“Zakat adalah salah satu rukun Islam yang wajib dilaksanakan oleh setiap muslim yang mampu. Zakat juga memiliki potensi yang besar untuk membantu pembangunan nasional dan kesejahteraan rakyat. Oleh karena itu, saya mengajak seluruh masyarakat Kepri untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi dalam membayar zakat, baik melalui Baznas maupun LAZ yang ada di daerah kita,” tuturnya.

Baca Juga:  Menteri ATR/BPN RI Serahkan 10.668 Sertifikat Tanah Masyarakat Kepri

Anugerah Baznas Award 2024 adalah penghargaan tahunan yang diberikan oleh Baznas RI kepada individu atau lembaga yang berkontribusi dalam pengelolaan zakat di Indonesia. Pada tahun ini, total penghargaan yang diberikan sebanyak 389 penerima yang terdiri dari Kepala Daerah Tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota, Baznas dan Lembaga Amil Zakat (LAZ) daerah, muzaki non donatur, dan mitra non donatur. (Red)

Follow WhatsApp Channel ihand.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Prabowo Terbitkan Aturan Baru, Korban PHK Dapat 60% Gaji Selama 6 Bulan
Fenomena Langka: Ikan Laut Dalam Anglerfish Muncul di Permukaan Perairan Kepulauan Canary
AKBP. Apri Fajar Hermanto Pimpin Sertijab Kabag Ops Polres Lingga
Polres Lingga Bagikan Paket Makan Siang Bergizi untuk Anak Yatim Piatu di Panti Asuhan Kasih Ibu
Kapolres Lingga Tebar 10 Ribu Benih Ikan Nila untuk Perkuat Ketahanan Pangan
Polres Lingga Hentikan Penyidikan Kasus Narkoba Yanuar Hadinata Setelah Meninggal Dunia
Pengadilan Tinggi Jakarta Perberat Hukuman Harvey Moeis dalam Kasus Korupsi Timah, Divonis 20 Tahun Penjara
Iptu. Maidir Salurkan Bantuan Sembako dari Kapolres kepada Warga Kurang Mampu di Dabo Singkep
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Februari 2025 - 01:42 WIB

Prabowo Terbitkan Aturan Baru, Korban PHK Dapat 60% Gaji Selama 6 Bulan

Minggu, 16 Februari 2025 - 01:19 WIB

Fenomena Langka: Ikan Laut Dalam Anglerfish Muncul di Permukaan Perairan Kepulauan Canary

Sabtu, 15 Februari 2025 - 13:01 WIB

AKBP. Apri Fajar Hermanto Pimpin Sertijab Kabag Ops Polres Lingga

Sabtu, 15 Februari 2025 - 12:30 WIB

Polres Lingga Bagikan Paket Makan Siang Bergizi untuk Anak Yatim Piatu di Panti Asuhan Kasih Ibu

Sabtu, 15 Februari 2025 - 12:10 WIB

Kapolres Lingga Tebar 10 Ribu Benih Ikan Nila untuk Perkuat Ketahanan Pangan

Berita Terbaru

Presiden RI, Prabowo Subianto | f. Ist

Berita Nasional

Prabowo Terbitkan Aturan Baru, Korban PHK Dapat 60% Gaji Selama 6 Bulan

Senin, 17 Feb 2025 - 01:42 WIB

AKBP. Apri Fajar Hermanto Pimpin Sertijab Kabag Ops Polres Lingga | f. Ist

Berita Harian Lingga

AKBP. Apri Fajar Hermanto Pimpin Sertijab Kabag Ops Polres Lingga

Sabtu, 15 Feb 2025 - 13:01 WIB

Kapolres Lingga Tebar 10 Ribu Benih Ikan Nila untuk Perkuat Ketahanan Pangan | f. Ist

Berita Harian Lingga

Kapolres Lingga Tebar 10 Ribu Benih Ikan Nila untuk Perkuat Ketahanan Pangan

Sabtu, 15 Feb 2025 - 12:10 WIB