Ihand.id | Lingga/Kepri – Bupati Lingga M. Nizar secara resmi melantik enam Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lingga. Prosesi pelantikan yang berlangsung unik dan sarat makna ini digelar di objek wisata Air Terjun Resun, Kecamatan Lingga Utara, pada Jumat pagi (30/01/2026).

Pelantikan tersebut disejalankan dengan penyerahan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) Organisasi Perangkat Daerah (OPD) tahun anggaran 2026.
Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Lingga Novrizal, Ketua TP PKK Kabupaten Lingga, para Asisten, Kepala OPD, Camat, Kepala Desa, BPD, unsur Forkopimda, serta tamu undangan lainnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pelantikan dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Bupati Lingga Nomor 800.1.3.3/BKPSDM-PMI/I/2026/10, dengan daftar pejabat sebagai berikut:
- Mokhtaraidi, S.Pd
- Said Ibrahim, M.Pd
- Said Hendri, S.T., M.H
- Febrizal Taupik, S.Pi
- Jumadi, S.Sos
- Yusdiandri, S.T
Dalam rotasi jabatan tersebut, Mokhtaraidi yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Dinas Kominfo, kini resmi mengemban amanah sebagai Kepala BKPSDM Kabupaten Lingga.
Said Ibrahim dipercaya menjadi Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan dan Keuangan Setda Lingga, setelah sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bagian Organisasi Setda Lingga.

Sementara itu, Said Hendri yang sebelumnya menjabat Kabag Ekonomi SDA Setda Lingga, kini dipercaya memimpin Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan.
Febrizal Taupik dilantik sebagai Kepala Dinas Perindagkop dan UKM, menggantikan jabatannya sebelumnya sebagai Camat Singkep Barat.
Rotasi juga terjadi pada Jumadi, dari jabatan Kabag Pemerintahan Setda Lingga menjadi Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Lingga.

Sedangkan Yusdiandri, yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Dinas Perkim, kini resmi menempati posisi strategis sebagai Kepala Dinas PUTR Kabupaten Lingga, mengisi kekosongan jabatan sebelumnya.
Dalam sambutannya, Bupati Lingga M. Nizar menjelaskan bahwa pemilihan lokasi pelantikan di Air Terjun Resun bukan dilakukan secara kebetulan, melainkan memiliki filosofi kepemimpinan yang mendalam.
“Pemilihan tempat ini sudah melalui diskusi dengan Wakil Bupati, Sekda, dan Ketua TP PKK. Kami sengaja memilih lokasi outdoor, bukan di gedung atau aula, karena Air Terjun Resun memiliki makna dan filosofi yang sangat relevan dengan semangat pemerintahan saat ini,” ujar Nizar.
Menurutnya, air terjun melambangkan sikap rendah hati, mengalir ke bawah namun tetap konsisten menuju muara. Filosofi tersebut diharapkan menjadi pegangan bagi para pejabat yang baru dilantik agar tidak sombong dan mampu menjaga amanah yang diberikan.
Bupati Nizar juga menekankan pentingnya koordinasi dan sinergitas antar OPD, serta hubungan yang harmonis antara pimpinan dan bawahan di masing-masing perangkat daerah.
Ia berharap pejabat yang dilantik mampu fokus pada target kinerja, konsisten merealisasikan program, serta mampu menghadapi berbagai tantangan, termasuk kondisi ekonomi daerah yang sedang mengalami efisiensi anggaran.
Selain itu, pejabat diharapkan mampu mengisi ruang kosong, menjadi perekat persatuan, serta memberikan pelayanan yang menyejukkan dan bermanfaat bagi masyarakat.
“Pemimpin harus adaptif, luwes, dan cepat menyelesaikan persoalan masyarakat. Seperti air yang terus mencari jalan meski harus melewati bebatuan besar,” tegasnya.
Di akhir sambutan, Bupati Nizar berharap seluruh pejabat yang dilantik dapat memberikan kontribusi nyata dalam membantu pimpinan daerah menyelesaikan Indeks Kinerja Utama (IKU) serta meningkatkan kualitas pelayanan publik di Kabupaten Lingga.
Ia pun mengucapkan selamat kepada seluruh pejabat yang dilantik, sembari berpesan agar amanah yang diberikan dapat dijalankan dengan penuh tanggung jawab dan integritas.
Penulis : Ivantri Gustianda
















