36 Warga Lingga Terinfeksi HIV/AIDS, Dinkes Gencarkan Screening dan Edukasi

Avatar photo

- Jurnalis

Minggu, 9 Februari 2025 - 16:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penyakit menular HIV/AIDS | f. Ist

Penyakit menular HIV/AIDS | f. Ist

Ihand.id – Lingga – Awal tahun 2025, Dinas Kesehatan Kabupaten Lingga mencatat sebanyak 36 warga terinfeksi HIV/AIDS. Kasus ini terdeteksi melalui program screening yang dilakukan di puskesmas dan rumah sakit di Kabupaten Lingga.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Lingga, Wirawan Trisna Putra, mengungkapkan bahwa seluruh pasien saat ini menjalani pengobatan rawat jalan di beberapa fasilitas kesehatan, seperti RSUD Dabo, RS Encek Mariam Daik, dan Puskesmas Dabo Lama.

Baca Juga:  Dinkes PPKB Lingga Gelar Pelatihan Konseling Menyusui 2025: Perkuat Peran Tenaga Kesehatan Demi Generasi Emas Bebas Stunting

“Per Januari 2025, jumlah pasien terinfeksi HIV/AIDS di Kabupaten Lingga tercatat sebanyak 36 orang. Sebelumnya, pada Desember 2024 jumlahnya mencapai 37 orang, namun berkurang satu karena ada pasien yang pindah domisili ke luar daerah,” ujar Wirawan saat diwawancarai pada Kamis (06/02/2025) lalu.

Menurut Wirawan, mayoritas pasien HIV/AIDS di Lingga berjenis kelamin laki-laki dengan latar belakang pekerjaan sebagai wiraswasta dan ibu rumah tangga. Selain itu, terdapat dua kasus yang menimpa anak-anak.

Untuk mencegah penyebaran lebih lanjut, Dinas Kesehatan Lingga bersama puskesmas dan rumah sakit terus melakukan screening guna mendeteksi kemungkinan adanya kasus baru.

Penulis : Cahyo Aji

Follow WhatsApp Channel ihand.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

LMG Sampaikan Ucapan Selamat Hari Jadi Kabupaten Lingga ke-22: Dua Dekade Lebih Menjunjung Budaya dan Membangun Negeri
Asisten Ekonomi Setda Lingga Hadiri Rapat Evaluasi BUMD: Dorong Tata Kelola dan Kontribusi Daerah Lebih Baik
Malam Syukuran Hari Jadi ke-22 Kabupaten Lingga: Tradisi Makan Sehidang Berlima Jadi Simbol Kebersamaan dan Harmoni
Lingga Raih Prestasi Nasional di Momen Hari Jadi ke-22: Disperindagkop UKM Lingga Raih Peringkat Dua Nasional dalam Pelaporan Kebutuhan Pokok
Festival PAUD Kabupaten Lingga Meriahkan Hari Jadi Lingga ke-22
Bupati dan Wakil Bupati Lingga Ziarah ke Makam Sultan Mahmud Riayat Syah Usai Upacara Hari Jadi ke-22
Upacara HUT Kabupaten Lingga ke-22 Berlangsung Khidmat di Dataran Sultan Abdulrahman Syah
Pemerintah Kabupaten Lingga Gelar Dzikir, Sholawat dan Doa Bersama Semarak Hari Jadi ke-22
Berita ini 97 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 18:45 WIB

LMG Sampaikan Ucapan Selamat Hari Jadi Kabupaten Lingga ke-22: Dua Dekade Lebih Menjunjung Budaya dan Membangun Negeri

Jumat, 21 November 2025 - 18:06 WIB

Asisten Ekonomi Setda Lingga Hadiri Rapat Evaluasi BUMD: Dorong Tata Kelola dan Kontribusi Daerah Lebih Baik

Jumat, 21 November 2025 - 17:59 WIB

Malam Syukuran Hari Jadi ke-22 Kabupaten Lingga: Tradisi Makan Sehidang Berlima Jadi Simbol Kebersamaan dan Harmoni

Kamis, 20 November 2025 - 18:07 WIB

Lingga Raih Prestasi Nasional di Momen Hari Jadi ke-22: Disperindagkop UKM Lingga Raih Peringkat Dua Nasional dalam Pelaporan Kebutuhan Pokok

Kamis, 20 November 2025 - 17:43 WIB

Festival PAUD Kabupaten Lingga Meriahkan Hari Jadi Lingga ke-22

Berita Terbaru

Festival PAUD Kabupaten Lingga Meriahkan Hari Jadi Lingga ke-22 | f. Diskominfo Lingga

Berita Harian Lingga

Festival PAUD Kabupaten Lingga Meriahkan Hari Jadi Lingga ke-22

Kamis, 20 Nov 2025 - 17:43 WIB