Wakil Bupati Lingga Dicalonkan Pimpin Pemuda Pancasila Prov. Kepri

Avatar photo

- Jurnalis

Rabu, 27 April 2022 - 10:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ihand.id / Lingga -Wakil Bupati Lingga Neko Wesha Pawelloy dicalonkan beberapa kader senior untuk memimpin Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Provinsi Kepulauan Riau, yang dijadwalkan akan melaksanakan Musyawarah Wilayah pada bulan Juni mendatang, setelah sempat tertunda pada bulan Maret 2022 yang lalu.

Politisi muda yang juga saat menjabat sebagai Bendahara Carateker Pemuda Pancasila Kepulauan Riau, yang juga pernah menjabat sebagai Wakil Ketua I Pemuda Pancasila Kabupaten Lingga ini mengaku sebagai kader dirinya tentu harus siap ketika mendapat dukungan dan restu dari para senior dan Majelis Pimpinan Cabang (MPC) yang ada di Kabupaten Lingga.

Baca Juga:  Gubernur Ansar Upayakan Dana Insentif Daerah untuk Pembangunan Kepri

“Saya mengenal Pemuda Pancasila itu sejak kecil, saat orang tua saya aktif memimpin Ormas terbesar di Indonesia ini di Kabupaten Lingga, dan kemudian beliau terpilih sebagai Ketua DPRD Kabupaten Lingga, melalui partai Patriot yang merupakan organisasi sayap dari Pemuda Pancasila,” ujarnya.

Selain itu Neko Wesha Pawelloy mengaku Ormas Pemuda Pancasila sudah menjadi bagian dari hidupnya, dan gaya kepemimpinan dan sikapnya di politik maupun di bisnis banyak berkiblat dengan Ormas Pemuda Pancasila yang saat ini sudah melahirkan begitu banyak pemimpin di level nasional hingga pengusaha.

“Bahkan saya sempat menjadi wakil ketua I di Pemuda Pancasila Kabupaten Lingga, pada tahun 2015-2016 dan terus memberikan sumbangsih pemikiran dan fasilitas lainnya kepada Ormas Pemuda Pancasila,” ujarnya.

Follow WhatsApp Channel ihand.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Gemuruh Semangat HKN ke-61 di Lingga: 14 Puskesmas Gelar Baksos Serentak, Ratusan Warga Tumpah Ruah di Sungai Buluh
Dinkes Lingga Catat 21 Kasus Kanker Sepanjang 2025, 1 Pasien Meninggal Dunia
Kejati Kepri Terima Kunjungan Sesjampidum Kejagung RI: Dorong Transparansi dan Akuntabilitas Penegakan Hukum
Wakajati Kepri: Risiko Hukum Bisa Timbul Jika Pengelolaan Keuangan Negara Abai Prinsip Good Governance
PAUD di Lingga Timur Terima Bantuan APE dari Pemkab Lingga, Dorong Anak Belajar Sambil Bermain
Feby Sarianty Novrizal Tinjau Posyandu Semangka di Bukit Langkap, Dorong Layanan Rutin dan Pencegahan Stunting di Lingga Timur
Kejati Kepri dan Pertamina Perkuat Sinergi Mitigasi Risiko Pidana dalam Kontrak Bisnis
Zuhdi Insani Terpilih Sebagai Ketua PGRI Cabang Singkep Periode 2025-2030
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 1 November 2025 - 21:34 WIB

Gemuruh Semangat HKN ke-61 di Lingga: 14 Puskesmas Gelar Baksos Serentak, Ratusan Warga Tumpah Ruah di Sungai Buluh

Jumat, 31 Oktober 2025 - 13:55 WIB

Dinkes Lingga Catat 21 Kasus Kanker Sepanjang 2025, 1 Pasien Meninggal Dunia

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:51 WIB

Kejati Kepri Terima Kunjungan Sesjampidum Kejagung RI: Dorong Transparansi dan Akuntabilitas Penegakan Hukum

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:21 WIB

Wakajati Kepri: Risiko Hukum Bisa Timbul Jika Pengelolaan Keuangan Negara Abai Prinsip Good Governance

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:05 WIB

PAUD di Lingga Timur Terima Bantuan APE dari Pemkab Lingga, Dorong Anak Belajar Sambil Bermain

Berita Terbaru