“Kalau memang ada yang melanggar hukum, laporkan ke pihak berwenang. Tapi jangan buat pernyataan terbuka yang bisa menyesatkan publik,” tegasnya.
Armanto juga menyatakan, Pemuda Pancasila Lingga mendukung transparansi, penegakan hukum, serta kerja sama yang konstruktif antara pemerintah desa dan masyarakat.
“Kami tidak anti investasi. Justru banyak anggota PP yang menjadi pelaku usaha dan turut menyumbang PAD Lingga. Jadi, tudingan seperti itu sangat keliru,” jelasnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Menanggapi isu pengelolaan dana desa, Armanto menyatakan kesiapan organisasinya untuk membentuk tim dan bekerja sama dengan pendamping desa, jika diperbolehkan oleh aparat penegak hukum.
“Kami siap terlibat mengawasi penggunaan dana desa. Tujuannya agar tepat sasaran dan sesuai aturan, bukan untuk mencari-cari kesalahan. Kami ingin berperan positif, bukan dicap sebagai pengganggu,” tutupnya.
Penulis : Cahyo Aji
Halaman : 1 2