Desa Waspada, Hukum Dijaga! Kejari Lingga Perkuat Barisan Anti-Korupsi di Singkep Barat

Avatar photo

- Jurnalis

Rabu, 4 Juni 2025 - 14:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kegiatan penyuluhan hukum oleh Kejari Lingga di Kec. Singkep Barat | f. Red

Kegiatan penyuluhan hukum oleh Kejari Lingga di Kec. Singkep Barat | f. Red

Penyuluhan hukum di Kantor Camat Singkep Barat jadi panggung kesadaran kolektif pemerintah desa untuk mengelola dana publik secara bersih dan bertanggung jawab

Ihand.id – Singkep Barat — Semangat pencegahan tindak pidana korupsi terus digaungkan. Rabu, 4 Juni 2025, Kejaksaan Negeri Lingga mengambil langkah strategis dengan menggelar penyuluhan hukum secara langsung di Kantor Kecamatan Singkep Barat.

Kasi Intelijen Kejari Lingga, Adimas Haryosetyo saat memberikan penyuluhan hukum di Kec. Singkep Barat | f. Red
Kasi Intelijen Kejari Lingga, Adimas Haryosetyo saat memberikan penyuluhan hukum di Kec. Singkep Barat | f. Red

Kegiatan ini menyasar seluruh pemerintah desa di wilayah tersebut, sekaligus membuka ruang edukasi hukum bagi masyarakat luas.

Kepala Seksi Intelijen Kejari Lingga, Adimas Haryosetyo, S.H., hadir sebagai narasumber utama dalam kegiatan ini.

Ia menegaskan bahwa penyuluhan hukum ini bukan sekadar rutinitas kelembagaan, melainkan bentuk nyata kehadiran negara dalam membentengi aparat desa dari jeratan hukum yang berawal dari ketidaktahuan, kelalaian, atau penyalahgunaan wewenang.

Kami ingin mencegah, bukan menghukum. Pemerintah desa adalah ujung tombak pelayanan publik. Jika mereka tersandung masalah hukum, dampaknya langsung dirasakan masyarakat. Maka penyuluhan ini kami gelar agar tak ada lagi desa di Singkep Barat yang terjerat kasus korupsi,” tegas Adimas dalam sesi pemaparan.

Materi yang disampaikan mencakup pemahaman dasar tentang tindak pidana korupsi, tata kelola keuangan desa yang akuntabel, serta tanggung jawab hukum kepala desa dan aparatur lainnya dalam penyelenggaraan pemerintahan desa.

Baca Juga:  BPBD dan Dinas Perkim Lingga Siap Beri Bantuan untuk Korban Puting Beliung di Bukit Kabung

Yang menarik, kegiatan ini mendapat sambutan serius dari seluruh peserta. Para kepala desa, sekretaris desa, hingga perangkat lainnya tampak menyimak dengan seksama.

Penulis : Cahyo Aji

Follow WhatsApp Channel ihand.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Gemuruh Semangat HKN ke-61 di Lingga: 14 Puskesmas Gelar Baksos Serentak, Ratusan Warga Tumpah Ruah di Sungai Buluh
Dinkes Lingga Catat 21 Kasus Kanker Sepanjang 2025, 1 Pasien Meninggal Dunia
Kejati Kepri Terima Kunjungan Sesjampidum Kejagung RI: Dorong Transparansi dan Akuntabilitas Penegakan Hukum
Wakajati Kepri: Risiko Hukum Bisa Timbul Jika Pengelolaan Keuangan Negara Abai Prinsip Good Governance
PAUD di Lingga Timur Terima Bantuan APE dari Pemkab Lingga, Dorong Anak Belajar Sambil Bermain
Feby Sarianty Novrizal Tinjau Posyandu Semangka di Bukit Langkap, Dorong Layanan Rutin dan Pencegahan Stunting di Lingga Timur
Kejati Kepri dan Pertamina Perkuat Sinergi Mitigasi Risiko Pidana dalam Kontrak Bisnis
Zuhdi Insani Terpilih Sebagai Ketua PGRI Cabang Singkep Periode 2025-2030
Berita ini 32 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 1 November 2025 - 21:34 WIB

Gemuruh Semangat HKN ke-61 di Lingga: 14 Puskesmas Gelar Baksos Serentak, Ratusan Warga Tumpah Ruah di Sungai Buluh

Jumat, 31 Oktober 2025 - 13:55 WIB

Dinkes Lingga Catat 21 Kasus Kanker Sepanjang 2025, 1 Pasien Meninggal Dunia

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:51 WIB

Kejati Kepri Terima Kunjungan Sesjampidum Kejagung RI: Dorong Transparansi dan Akuntabilitas Penegakan Hukum

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:21 WIB

Wakajati Kepri: Risiko Hukum Bisa Timbul Jika Pengelolaan Keuangan Negara Abai Prinsip Good Governance

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:05 WIB

PAUD di Lingga Timur Terima Bantuan APE dari Pemkab Lingga, Dorong Anak Belajar Sambil Bermain

Berita Terbaru