Indonesia Airlines Segera Mengudara: Maskapai Baru dengan Layanan Premium Berbasis di Soekarno-Hatta

Avatar photo

- Jurnalis

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Indonesia Airlines Segera Mengudara: Maskapai Baru dengan Layanan Premium Berbasis di Soekarno-Hatta | f. Ist

Indonesia Airlines Segera Mengudara: Maskapai Baru dengan Layanan Premium Berbasis di Soekarno-Hatta | f. Ist

Ihand.id – Indonesia segera menyambut kehadiran maskapai penerbangan baru, Indonesia Airlines, yang dijadwalkan mulai beroperasi pada 2025. Maskapai ini dimiliki oleh Calypte Holding Pte. Ltd., perusahaan yang bergerak di bidang energi, penerbangan, dan pertanian dengan kantor pusat di Singapura.

Meski berbasis di luar negeri, Calypte Holding dimiliki oleh Iskandar, seorang pengusaha asal Aceh yang juga menjabat sebagai Chief Executive Officer (CEO) Indonesia Airlines dan Executive Chairman Calypte Holding Pte. Ltd.

Dalam keterangan resminya, Iskandar menyampaikan bahwa Indonesia Airlines hadir dengan komitmen untuk mendefinisikan ulang perjalanan udara.

Maskapai ini akan menawarkan layanan premium eksklusif yang menggabungkan kenyamanan penerbangan komersial dengan kemewahan jet pribadi.

“Dengan layanan yang dipersonalisasi, fasilitas kelas dunia, serta keramahan khas Indonesia, kami siap menghadirkan pengalaman perjalanan udara yang tak tertandingi,” ujar Iskandar dalam siaran pers, Senin (10/03/2025).

Fokus pada Penerbangan Internasional

Indonesia Airlines akan berbasis di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, dengan fokus utama pada rute internasional.

Baca Juga:  KBB Bintan Laporkan Bawaslu Bintan ke DKPP RI atas Dugaan Pelanggaran Kode Etik

Selama lima tahun pertama, maskapai ini menargetkan 48 kota tujuan di 30 negara, menjangkau berbagai destinasi utama di Asia Pasifik dan dunia.

Untuk mendukung operasionalnya, Indonesia Airlines akan mengoperasikan 20 armada pesawat yang didatangkan secara bertahap, terdiri dari:

10 unit Airbus A321neo atau A321LR (pesawat berbadan kecil)

10 unit Airbus A350-900 dan Boeing 787-9 (pesawat berbadan lebar)

“Kami menggabungkan kenyamanan premium dengan efisiensi operasional, sehingga dapat memberikan layanan terbaik bagi para penumpang,” tambah Iskandar.

Penulis : Redaksi

Follow WhatsApp Channel ihand.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Menelusuri Sejarah Klub Fulham FC: Klub Tertua di London yang Bertahan Lewat Zaman dan Tetap Berjaya di Liga Inggris
Everton Football Club: Menelusuri Sejarah Panjang Klub Tertua di Liga Inggris yang Telah Mewarnai Dunia Sepak Bola Sejak 1878
Segarnya Buah Cantaloupe: Si Manis Beraroma yang Penuh Manfaat untuk Kesehatan Tubuh
Perempuan Masa Kini: Bukan Lagi Bayang-Bayang, Tapi Cahaya Perubahan
Langkah Serius Pemerintah: Kepala BKK Kunjungi Kab. Lingga Bahas Strategi Pertahankan Eliminasi Malaria
Cegah Stunting Dimulai dari Desa: Ketua PKK Lingga Kunjungi Desa Kudung
Disperindagkop Lingga Sukses Bentuk 100% Koperasi Merah Putih, Kini Fokus Tuntaskan Akta Notaris
Dishub Lingga Patuh Regulasi Kemenhub, Rute DAMRI Bergeser ke Dabo–Jagoh
Berita ini 32 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 14 Juni 2025 - 10:59 WIB

Menelusuri Sejarah Klub Fulham FC: Klub Tertua di London yang Bertahan Lewat Zaman dan Tetap Berjaya di Liga Inggris

Sabtu, 14 Juni 2025 - 10:33 WIB

Everton Football Club: Menelusuri Sejarah Panjang Klub Tertua di Liga Inggris yang Telah Mewarnai Dunia Sepak Bola Sejak 1878

Sabtu, 14 Juni 2025 - 10:11 WIB

Segarnya Buah Cantaloupe: Si Manis Beraroma yang Penuh Manfaat untuk Kesehatan Tubuh

Jumat, 13 Juni 2025 - 14:06 WIB

Perempuan Masa Kini: Bukan Lagi Bayang-Bayang, Tapi Cahaya Perubahan

Kamis, 12 Juni 2025 - 14:20 WIB

Langkah Serius Pemerintah: Kepala BKK Kunjungi Kab. Lingga Bahas Strategi Pertahankan Eliminasi Malaria

Berita Terbaru