ihand.id (Lingga) –Dalam beberapa pekan terakhir Wakil Bupati Lingga Neko Wesha Pawelloy, jarang tampil bersama Bupati Lingga dan Ketua DPRD Lingga, namun hal mengejutkan datang dari provinsi tetangga Provinsi Jambi, yaitu Kabupaten Tanjung Jabung Timur dalam grup WhatsApp Diskusi Publik Tanjung Jabung Timur, nama anak sulung mantan Ketua DPRD dan Bupati Lingga tersebut dijagokan untuk memimpin Muara Sabak, yang merupakan Ibukota Tanjungjabung Timur.
Grup yang berisi beberapa tokoh penting mulai dari aktifis, wartawan, anggota DPRD serta sejumlah pejabat penting di Tanjung Jabung Timur tersebut, secara terang-terangan mempromosikan salah satu tokoh politisi muda Kabupaten Lingga tersebut. Salah satu nomor yang memulai percakapan tersebut datang dari aktifis yang selama ini begitu vokal mengkritisi kabupaten tersebut.
Wakil Bupati Lingga Neko Wesha Pawelloy ketika disampaikan tentang screenshot percakapan tersebut mengatakan, dirinya sampai saat ini belum berpikir kearah sana, karena harus fokus pada pekerjaan-pekerjaannya sebagai Wakil Bupati Lingga yang saat ini diembannya. Menurutnya kemenangan Nizar-Neko tidak terlepas dari perannnya sebagai Wakil Bupati kala itu, karena tanpa memasang baliho promosi untuk maju sebagai wakil bupati, namun dirinya terbukti unggul sebagai wakil bupati di beberapa survey yang dilakukan.
“Saya memang sangat dekat dengan masyarakat disana, dan Tanjung Jabung juga bagian dari kehidupan saya, tapi sampai saat ini jangankan berfikir untuk maju di Tanjung Jabung Timur, untuk maju sebagai Bupati atau kembali mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati saja saya belum terfikirkan, karena tugas yang diemban ini harus diselesaikan dulu,” ujarnya.
Halaman : 1 2 Selanjutnya