Ihand.id – Lingga – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Lingga memberikan apresiasi tinggi kepada kinerja Panitia Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) yang bertugas dalam pelaksanaan Pilkada 2024.
Ketua Bawaslu Lingga, melalui Kordinator Divisi P2H Bawaslu Lingga, Ijuanda, menyebut petugas PTPS telah menjalankan tugasnya dengan baik, profesional, dan penuh integritas di tengah tantangan yang ada.
“PTPS merupakan garda terdepan dalam mengawal proses pemilu di TPS. Kami sangat mengapresiasi dedikasi mereka dalam memastikan Pilkada berjalan sesuai dengan aturan dan prinsip demokrasi,” ujar Ijuanda di sela-sela evaluasi pelaksanaan Pilkada, Jum’at (27/11/2024).
Ia juga menyoroti kinerja petugas PTPS dalam mencegah pelanggaran, seperti upaya manipulasi suara, politik uang, atau pelanggaran prosedural lainnya.
Halaman : 1 2 Selanjutnya