4. Peningkatan Kasus Narkoba
Kasus narkoba mengalami sedikit kenaikan dari 6 kasus pada tahun 2023 menjadi 7 kasus pada tahun 2024.
5. Pelestarian Budaya Melayu
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam menjaga kelestarian budaya Melayu, Polres Lingga melalui program Penjaga Bunda Tanah Melayu telah melaksanakan berbagai kegiatan, seperti gotong royong membersihkan situs sejarah, pelatihan adat tepung tawar, hingga pembagian sembako kepada masyarakat kurang mampu, lansia, dan penyandang disabilitas.
Rencana dan Harapan Tahun 2025
Kapolres Lingga menekankan pentingnya peningkatan kualitas pelayanan publik, kegiatan preventif, dan penguatan kolaborasi dengan pemangku kepentingan untuk menciptakan Kabupaten Lingga yang lebih aman dan damai.
Ia juga mengajak semua pihak, termasuk media, untuk terus mendukung upaya Polres Lingga dalam menyampaikan informasi yang positif dan edukatif.
“Kolaborasi dengan media dan masyarakat sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Hal ini diharapkan menarik minat investor dan memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat Kabupaten Lingga,” tutur Kapolres.
Penutup dan Tanya Jawab
Setelah pemaparan, kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan foto bersama. Melalui momen ini, Polres Lingga berharap dapat terus meningkatkan kerjasama untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di tahun mendatang.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung Polres Lingga dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Semoga kerja sama ini terus terjalin untuk Kabupaten Lingga yang lebih baik,” tutup Kapolres Lingga.
Penulis : Ivantri Gustianda
Editor : Cahyo Aji
Halaman : 1 2