Kasus DBD di Kabupaten Lingga Turun Drastis, Dinkes Catat Hanya 44 Kasus Sepanjang Januari–Oktober 2025

Avatar photo

- Jurnalis

Kamis, 16 Oktober 2025 - 13:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penurunan signifikan dari 102 kasus pada tahun 2024 menjadi 44 kasus di tahun 2025 menunjukkan komitmen kuat Dinas Kesehatan Lingga dalam memberantas demam berdarah dengue (DBD) | f. Ilustrasi Redaksi

Penurunan signifikan dari 102 kasus pada tahun 2024 menjadi 44 kasus di tahun 2025 menunjukkan komitmen kuat Dinas Kesehatan Lingga dalam memberantas demam berdarah dengue (DBD) | f. Ilustrasi Redaksi

Penurunan signifikan dari 102 kasus pada tahun 2024 menjadi 44 kasus di tahun 2025 menunjukkan komitmen kuat Dinas Kesehatan Lingga dalam memberantas demam berdarah dengue (DBD).

Lingga – Ihand.id | Upaya serius Pemerintah Kabupaten Lingga melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) dalam memberantas penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) mulai membuahkan hasil.

Berdasarkan data resmi Dinkes Lingga, sejak Januari hingga Oktober 2025, tercatat sebanyak 44 kasus DBD di wilayah Kabupaten Lingga.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Angka tersebut menunjukkan penurunan signifikan dibandingkan tahun sebelumnya. Pada 2024, Dinkes mencatat 102 kasus DBD di Kabupaten Lingga.

Baca Juga:  SMA Negeri 1 Singkep Dukung Penuh Prestasi Para Siswa, Cavin dan Tian Raih Medali Emas di 2ND Batam Pencak Silat Open Championship 2024

Artinya, terjadi penurunan lebih dari 50 persen, yang menandakan adanya kemajuan nyata dalam upaya pencegahan dan pengendalian penyakit DBD di daerah tersebut.

Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Lingga, Wirawan Trisna, menyampaikan bahwa hasil positif ini merupakan buah dari kerja sama antara pemerintah daerah, tenaga kesehatan, dan masyarakat.

“Kami bersama Puskesmas dan instansi terkait akan terus berupaya agar masyarakat Kabupaten Lingga dapat bebas dari penyakit DBD. Bukan tidak mungkin kita bisa mencapai kondisi bebas DBD asalkan dilakukan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) secara konsisten dan berkelanjutan,” ujar Wirawan, Kamis (16/10/2025).

Baca Juga:  Bidan Bukan Sekadar Profesi, Tapi Panggilan Jiwa: IBI Lingga Rayakan HUT ke-74 dengan Cinta dan Pengabdian

Menurutnya, keberhasilan menekan angka DBD bukan hal yang mudah. Dibutuhkan komitmen dan kerja keras dari semua pihak, mulai dari petugas kesehatan hingga masyarakat.

Dinkes Lingga berharap tren penurunan ini dapat terus berlanjut hingga akhir tahun 2025 tanpa adanya penambahan kasus baru.

Wirawan juga mengingatkan bahwa bulan November akan menandai masuknya musim penghujan di Kabupaten Lingga. Kondisi ini berpotensi meningkatkan populasi nyamuk Aedes aegypti, penyebab utama penyakit DBD.

Penulis : Vatawari

Follow WhatsApp Channel ihand.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Investasi Smelter di Lingga Masih Berlanjut, Kemhan Bentuk Tim Terpadu
Sekda Lingga Akui APBD Berat Jika Harus Biayai Gaji PPPK, Harap Tetap Didukung APBN
Pemkab Lingga Tegaskan Perpanjangan Kontrak Tidak Berlaku untuk Semua PPPK, Ini Penjelasan Sekda
Pemkab Lingga Rencanakan Perpanjangan Kontrak PPPK Selama 4 Tahun hingga 2030
Lantik Aspidum Baru, Kajati Kepri J. Devy Sudarso Tekankan Profesionalitas dan Integritas Penegakan Hukum
Ketua Dekranasda Lingga Hadiri Pembukaan Pengajian Dhuha Rajab, Sya’ban, dan Ramadhan BKMT Singkep
Gerakan Bersama Anak Kepri Kecam Pernyataan Endipat Wijaya: Dinilai Cederai Adab dan Marwah Melayu
Rimpang Kopi & Herbal Hadir di Tanjungpinang, Tawarkan Minuman Sehat Berbasis Rimpang dan Herbal Alami
Berita ini 39 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 5 Januari 2026 - 15:09 WIB

Investasi Smelter di Lingga Masih Berlanjut, Kemhan Bentuk Tim Terpadu

Senin, 15 Desember 2025 - 16:14 WIB

Sekda Lingga Akui APBD Berat Jika Harus Biayai Gaji PPPK, Harap Tetap Didukung APBN

Senin, 15 Desember 2025 - 15:57 WIB

Pemkab Lingga Tegaskan Perpanjangan Kontrak Tidak Berlaku untuk Semua PPPK, Ini Penjelasan Sekda

Senin, 15 Desember 2025 - 15:40 WIB

Pemkab Lingga Rencanakan Perpanjangan Kontrak PPPK Selama 4 Tahun hingga 2030

Senin, 15 Desember 2025 - 15:07 WIB

Lantik Aspidum Baru, Kajati Kepri J. Devy Sudarso Tekankan Profesionalitas dan Integritas Penegakan Hukum

Berita Terbaru

Inisiator Aliansi Masyarakat Kabupaten Lingga, Armanto Arsyad | f. Redaksi

Berita Harian Lingga

Investasi Smelter di Lingga Masih Berlanjut, Kemhan Bentuk Tim Terpadu

Senin, 5 Jan 2026 - 15:09 WIB

Pemkab Lingga Rencanakan Perpanjangan Kontrak PPPK Selama 4 Tahun hingga 2030 | f. Wandy

Berita Harian Lingga

Pemkab Lingga Rencanakan Perpanjangan Kontrak PPPK Selama 4 Tahun hingga 2030

Senin, 15 Des 2025 - 15:40 WIB