Kapolres Karimun Ajak Rekan Media Wujudkan Pemilu 2024 Damai dan Kondusif

Avatar photo

- Jurnalis

Sabtu, 2 Desember 2023 - 21:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ihand.id – Kapolres Karimun AKBP. Fadli Agus, menggelar pertemuan dengan sejumlah wartawan dari berbagai media dan organisasi pers di Kabupaten Karimun. Sabtu (2/12/2023).

Kegiatan silahturahmi ini dilaksanakan di Cafe Tarempa yang dihadiri Kapolres Karimun, Wakapolres Karimun, Kasat Reskrim AKP Gidion Karo Sekali dan personel Sihumas Polres Karimun. Pertemuan sembari menikmati secangkir kopi itu berlangsung dalam suasana keakraban dan kekeluargaan.

“Pertemuan ini merupakan inisiatif saya untuk mengeratkan silaturahmi, membangun sinergitas dan kerjasama bersama para awak media yang ada di Karimun. Selama ini memang sudah terjalin baik, tapi harus kita tingkatkan lagi,” ujar Kapolres Karimun.

Dikatakannya, Polres Karimun dan rekan-rekan insan pers harus bersinergi serta bekerjasama dengan baik. Terutama di masa pemilu 2024, harus bersama-sama menciptakan kondusifitas daerah.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Karimun, AKBP Fadli Agus mengajak insan pers untuk menciptakan suasana Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 yang kondusif. Menurutnya, insan pers memiliki posisi strategis sebagai penyambung informasi dan edukasi kepada masyarakat terkait Pemilu 2024.

Baca Juga:  Presiden Jokowi: Perkuat Kerja Sama Konkret APEC

Kapolres berharap insan pers di Bumi Berazam ikut serta mensosialisasikan imbauan-imbauan kepada masyarakat, agak tidak mudah terprovokasi dengan berita-berita bohong atau hoaks.

“Saya mengajak untuk bersama-sama mewujudkan pemilu 2024 yang aman dan damai. Mohon bantuan dan dukungan dari insan pers. Bantu kami dan kawal kami. Kami butuh kerjasama dari semua pihak, termasuk rekan-rekan media dalam menciptakan kamtibmas,” tutur Kapolres Karimun.(red)

Follow WhatsApp Channel ihand.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Disperindagkop Lingga Gerak Cepat Dorong Legalitas UMKM: Sertifikat Halal dan NIB Jadi Kunci Kepercayaan Konsumen
Program Desa JUARA Diluncurkan di Lingga, Kajati Kepri Tegaskan Perang Total Terhadap Korupsi
Pemuda Dabo Singkep Suarakan Dukungan Penuh untuk PT. Thiansan: Harapan Baru bagi 3.000 Pekerja Lokal
Dari Tanah Dusun Malar, Tumbuh Harapan Baru Anak-Anak Lingga Lewat Sekolah Rakyat
BPKP Kepri Kawal Program Prioritas Daerah Lingga
Hari Bhayangkara ke-79 di Polres Lingga: Komitmen Tak Pernah Padam, Polisi untuk Masyarakat
Resmikan Kampung Bebas Narkoba, Kapolres Lingga : Komitmen Polri Berantas Narkoba
Sekda Lingga Respons Cepat Sorotan Publik, Pembangunan Toilet SDN 005 Berlian Jadi Prioritas 2026
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 4 Juli 2025 - 14:06 WIB

Disperindagkop Lingga Gerak Cepat Dorong Legalitas UMKM: Sertifikat Halal dan NIB Jadi Kunci Kepercayaan Konsumen

Kamis, 3 Juli 2025 - 17:22 WIB

Program Desa JUARA Diluncurkan di Lingga, Kajati Kepri Tegaskan Perang Total Terhadap Korupsi

Rabu, 2 Juli 2025 - 21:47 WIB

Pemuda Dabo Singkep Suarakan Dukungan Penuh untuk PT. Thiansan: Harapan Baru bagi 3.000 Pekerja Lokal

Rabu, 2 Juli 2025 - 21:28 WIB

Dari Tanah Dusun Malar, Tumbuh Harapan Baru Anak-Anak Lingga Lewat Sekolah Rakyat

Rabu, 2 Juli 2025 - 16:55 WIB

BPKP Kepri Kawal Program Prioritas Daerah Lingga

Berita Terbaru

BPKP Kepri kawal program prioritas daerah Lingga | f. Red

Berita Harian Lingga

BPKP Kepri Kawal Program Prioritas Daerah Lingga

Rabu, 2 Jul 2025 - 16:55 WIB