Berita Lingga

Dinsos PPPA Lingga Gelar Pertemuan Dengan Para Lurah di Kec. Singkep Bahas E-Warung

Ihand.id – Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kab. Lingga, menggelar pertemuan dengan para Lurah yang ada di Kecamatan Singkep. Kegiatan digelar di Kantor Lurah Sungai Lumpur, Kamis (25/08/2022) pagi.

Kepala Dinsos PPPA Lingga melalui Kabid Pemberdayaan Sosial dan Penanganan Fakir Miskin, Aswin menjelaskan bahwa pertemuan tersebut dilakukan untuk membahas mengenai E-Warung yang ada di Kec. Singkep.

“Jadi tadi kami menggelar pertemuan dengan para Lurah yang ada di Kec. Singkep ini, adapun agenda yang dibahas mengenai E-Warung, dimana E-Warung merupakan perpanjangan tangan pemerintah dalam menyalurkan bantuan sosial (bansos) non tunai bagi warga tidak mampu. Dengan sistem ini setiap bantuan sosial dan subsidi akan disalurkan secara non tunai menggunakan sistem perbankan,” jelas Aswin.

Aswin menerangkan bahwa saat ini setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM) penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) hanya bisa mencairkan bantuannya melalui E-Warung yang telah ditunjuk dan mendapatkan rekomendasi dari desa/kelurahan kemudian mendapatkan rekomendasi dari Dinsos PPPA Lingga.

This post was last modified on 25 Agustus 2022 10:25 pm

Page: 1 2

ihand.id

Share

This website uses cookies.