Peroleh Suara Terbanyak Pada Pileg, Maya Sari Diprediksi Bakal Jadi Ketua DPRD Lingga

Avatar photo

- Jurnalis

Kamis, 22 Februari 2024 - 14:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ihand.id – Sukses mendulang suara sebanyak 2.762 berdasarkan hasil penghitungan internal timnya. Maya Sari caleg dari Partai Nasdem no urut 8 merupakan satu-satunya calon legislatif perempuan yang memperoleh suara terbanyak pada pemilu 2024 di Kabupaten Lingga dan diprediksi bakal menduduki kursi ketua DPRD Lingga.

Hal ini diutarakan langsung oleh salah satu tokoh masyarakat di Dabo Singkep, Syafi’i atau yang akrab disapa Bah Fi’i.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bah Fi’i menuturkan bahwa kemungkinan besar kursi ketua DPRD Lingga bakal diduduki oleh Maya Sari.

“Tentunya bukan untuk mendahului yang maha Kuasa namun kita memprediksi bahwa Peluang bagi Maya Sari untuk menuju ke arah situ sudah terbuka lebar, Insya Allah jika memang benar maka dia merupakan satu-satunya perempuan yang mampu menduduki jabatan tersebut,” ungkap Bah Fi’i.

Baca Juga:  Meksiko Pamer 2 Jasad Alien di Sidang Parlemen

Namun untuk langkah selanjutnya jika ada perubahan mungkin itu diluar dari prediksi dan itu bisa saja terjadi.

“Jika ada kemungkinan lain ataupun juga ada langkah-langkah lain itu diluar dari prediksi dan tidak menutup kemungkinan itu bisa saja terjadi apalagi di dalam dunia politik,” tutur Bah Fi’i, kamis (22/02/2024).

Sementara itu, Maya Sari Caleg yang mampu mendulang suara terbanyak di Kabupaten Lingga mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat yang telah mendukungnya di Pemilihan Legislatif 14 Februari 2024 lalu.

Maya Sari caleg dari Partai Nasdem no urut 8 merupakan satu-satunya calon legislatif perempuan yang memperoleh suara terbanyak pada pemilu 2024 di Kabupaten Lingga (foto: ist)

“Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat yang telah mendukung saya hingga hari ini. Amanah ini akan dijalankan sebaik mungkin,” kata Maya, senin (19/02/2024) lalu.

Baca Juga:  Bupati Nizar Beserta Istri Terima Gelar Kehormatan Kebangsawanan dari Keraton Kesunanan Surakarta Hadiningrat

Maya mengungkapkan bahwa niat mengikuti calon legislatif ini bermodal nawaitu.

“Alhamdulillah masyarakat memberikan kepercayaan mereka untuk saya duduk. Saya berjanji tidak akan menjadi kacang lupa kulit,” tuturnya.

Diketahui, selama masa kampanye Maya Sari mendapat sambutan antusias yang besar dari masyarakat saat ia mengunjungi dan turun langsung ke masyarakat yang berada di daerah pemilihan dapil Lingga I.

Usai memperoleh suara yang fantastis di Pemilu serentak tanggal 14 februari kemarin, Maya Sari diprediksi bakal menduduki kursi ketua DPRD Kabupaten Lingga dan menjadi perempuan pertama yang menduduki kursi ketua DPRD Lingga tersebut. (ca)

Follow WhatsApp Channel ihand.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Perkuat Literasi Teknologi dan Tertib Frekuensi, Diskominfo Lingga Sambut Baik Kedatangan Tim Balmon Batam Jelang Sosialisasi Spektrum Frekuensi Radio
Jelang Idul Adha, Disperindagkop Lingga Temukan Produk Kadaluarsa di Singkep Barat — Daya Beli Lesu, Stok Barang Menumpuk!
Keterbatasan Alat Pemadam di Lingga Jadi Sorotan, CSR Jadi Solusi untuk Perkuat Sarpras Damkar
Transformasi Digital Pramuka: Pendataan Anggota Melalui KTA, Wujud Transparansi dan Keseragaman Administrasi
Bea Cukai dan TNI AL Gagalkan Penyelundupan 3,5 Juta Batang Rokok Ilegal di Batam, Potensi Kerugian Negara Rp2,67 Miliar
Membedah Perbedaan Biawak Darat dan Buaya Darat: Antara Satwa Reptil dan Pria Hidung Belang yang Licik
Waspada Serangan Biawak ke Rumah: Ini Cara Efektif Mengatasi dan Mengantisipasinya
Biawak Besar Masuk Rumah, Dua Anak Kucing Jadi Santapan: Petugas Damkar Daik Lingga Berhasil Evakuasi Reptil Berbahaya
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 20 Mei 2025 - 13:03 WIB

Perkuat Literasi Teknologi dan Tertib Frekuensi, Diskominfo Lingga Sambut Baik Kedatangan Tim Balmon Batam Jelang Sosialisasi Spektrum Frekuensi Radio

Senin, 19 Mei 2025 - 21:47 WIB

Jelang Idul Adha, Disperindagkop Lingga Temukan Produk Kadaluarsa di Singkep Barat — Daya Beli Lesu, Stok Barang Menumpuk!

Senin, 19 Mei 2025 - 21:32 WIB

Keterbatasan Alat Pemadam di Lingga Jadi Sorotan, CSR Jadi Solusi untuk Perkuat Sarpras Damkar

Senin, 19 Mei 2025 - 20:19 WIB

Transformasi Digital Pramuka: Pendataan Anggota Melalui KTA, Wujud Transparansi dan Keseragaman Administrasi

Senin, 19 Mei 2025 - 19:32 WIB

Bea Cukai dan TNI AL Gagalkan Penyelundupan 3,5 Juta Batang Rokok Ilegal di Batam, Potensi Kerugian Negara Rp2,67 Miliar

Berita Terbaru