Karantina Kepri Fasilitasi Ekspor 1.600 Ekor Ikan Kerapu ke Singapura

Avatar photo

- Jurnalis

Senin, 17 Februari 2025 - 10:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karantina Kepri Fasilitasi Ekspor 1.600 Ekor Ikan Kerapu ke Singapura | f. Barantin

Karantina Kepri Fasilitasi Ekspor 1.600 Ekor Ikan Kerapu ke Singapura | f. Barantin

Ihand.id – Bintan – Badan Karantina Indonesia (Barantin) melalui Karantina Kepulauan Riau (Karantina Kepri) kembali memfasilitasi ekspor ikan kerapu hidup ke Singapura, Selasa (11/02/2025).

Karantina Kepri Fasilitasi Ekspor 1.600 Ekor Ikan Kerapu ke Singapura | f. Barantin
Karantina Kepri Fasilitasi Ekspor 1.600 Ekor Ikan Kerapu ke Singapura | f. Barantin

Sebanyak 1.600 ekor ikan, terdiri dari 1.300 ekor kerapu biasa dan 300 ekor kerapu sunu, berhasil dikirim dengan nilai ekonomi mencapai Rp. 70 juta.

Seluruh ikan diekspor menggunakan kapal dengan palka khusus yang dirancang untuk memastikan keamanan selama perjalanan.

Dalam prosesnya, petugas Karantina Kepri melakukan serangkaian tindakan pemeriksaan dan pengawasan, didampingi oleh Bea Cukai serta Kesyahbandaran.

Sinergi lintas instansi ini bertujuan memastikan ekspor sesuai dengan regulasi, menjaga kelestarian sumber daya perikanan, serta mencegah penyelundupan ikan yang dilindungi.

Baca Juga:  Karantina Kepri Bersama Kogabwilhan I Bersinergi Dukung Ketahanan Pangan di Perbatasan

Kepala Karantina Kepri, Herwintati, menjelaskan bahwa petugas karantina di Satuan Pelayanan Kijang telah melakukan pemeriksaan fisik dan laboratorium sebelum menerbitkan sertifikat kesehatan.

“Karantina memastikan setiap ikan yang diekspor bebas dari Hama Penyakit Ikan Karantina (HPIK) dan memenuhi persyaratan kesehatan. Kami juga melakukan pemeriksaan pada palka kapal, jenis, volume, dan jumlah ikan yang diangkut,” ujarnya.

Penulis : Redaksi

Sumber Berita : Balai Karantina Indonesia

Follow WhatsApp Channel ihand.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

PP Lingga Tanggapi Tudingan APDESI Soal LSM Provokatif: Sebut Nama, Jangan Asal Tuduh
Kades Tinjul Laporkan Ketua LSM Lang Laut ke Polres Lingga atas Dugaan Pengancaman dan Penyerangan Bawa Senjata Tajam
Lebih dari Sekadar Ngopi: Kedai Kopi PI (Pojok Implasemen) Tempat Rindu Berlabuh di Jantung Kota Dabo Singkep
Gubernur Ansar Hadiri Halalbihalal LAM Kepri: Pererat Silaturahmi dan Kebersamaan Pasca Idulfitri
Polres Lingga Tanam 300 Pohon di Dabo Singkep, Gaungkan Gerakan Hijau dan Aksi Nyata Hadapi Perubahan Iklim
Kades di Lingga Resah, Dana ADD Belum Bisa Dicairkan: DPMD Sebut BPKAD Tunggu Transfer dari Pusat
Perubahan Nomenklatur Jadi Kendala, Gaji Guru di Lingga Belum Cair hingga hari ini
Wabup Lingga Buka Turnamen Sepakbola Pekaka Cup IV 2025: Ajang Pencarian Bibit Unggul dan Wujud Sportivitas
Berita ini 13 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 14:00 WIB

PP Lingga Tanggapi Tudingan APDESI Soal LSM Provokatif: Sebut Nama, Jangan Asal Tuduh

Selasa, 22 April 2025 - 13:28 WIB

Kades Tinjul Laporkan Ketua LSM Lang Laut ke Polres Lingga atas Dugaan Pengancaman dan Penyerangan Bawa Senjata Tajam

Senin, 21 April 2025 - 14:43 WIB

Lebih dari Sekadar Ngopi: Kedai Kopi PI (Pojok Implasemen) Tempat Rindu Berlabuh di Jantung Kota Dabo Singkep

Senin, 21 April 2025 - 13:24 WIB

Gubernur Ansar Hadiri Halalbihalal LAM Kepri: Pererat Silaturahmi dan Kebersamaan Pasca Idulfitri

Minggu, 20 April 2025 - 23:32 WIB

Polres Lingga Tanam 300 Pohon di Dabo Singkep, Gaungkan Gerakan Hijau dan Aksi Nyata Hadapi Perubahan Iklim

Berita Terbaru